Selasa, 11 Juni 2024 MTsN 6 Tulungagung menggelar Gelar Karya P5PPRA yang diikuti oleh seluruh siswa siswi kelas 7 dan 8. Giat P5PPRA kali ini mengambil tema kearifan lokal dengan proyek pembuatan makanan dan minuman yang berbahan dasar jagung dan ketela. Secara berkelompok para siswa melakukan sendiri proses pembuatan mulai dari perencanaan, penyiapan bahan-bahan hingga eksekusi bahan menjadi makanan dan minuman siap saji.